Berikut ini merupakan pengalaman
serta kesaksian aku setelah mengikuti Pelatihan Pembangkitan Energi Sejati di
Komunitas Tembus Pandang.
Sudah semenjak satu bulan yang
lalu sebetulnya aku ingin sekali bergabung dan sowan dengan Komunitas Tembus
Pandang, namun aku baru bisa bergabung dan mengikuti Pelatihan pada bulan
September 2016.
Setelah melakukan konfirmasi
pemeberitahuan kedatangan diriku ke Mas Adi Putra, esok harinya aku langsung
meluncur ke Indramayu, ketika itu aku tiba dilokasi Basecamp tepat sebelum
waktu maghrib tiba.
Pada saat proses pembangkitan
yang dibimbing langsung oleh Mas Adi, yang aku rasakan ketika waktu itu adalah
seluruh tubuhku seperti merinding dan dipermukaan kulit seperti ada bias-bias
energi yang melingkupi.
Pada saat melakukan Meditasi
Dzikir, pengalaman yang aku rasakan adalah mata bathinku tiba-tiba seperti
melihat cahaya. Dan setelah itu aku seperti melihat sebuah pemandangan –
pemandangan alam yang cukup indah sekali, seperti nampak pegunungan dan
hamparan padang rumput yang menghijau.
Pada saat praktek latihan
terawangan, ketika itu aku niatkan untuk menerawang sebuah areal Pemakaman yang
ada dikampungku, dan yang aku lihat dalam pandangan mata bathin adalah banyak
sosok-sosok seperti Jerangkong yang kelihatan hanya tulang-tulangnya saja.
Lalu pada saat oleh Mas Adi
disuruh menerawang sebuah gedung kosong, ketika aku fokuskan pada gedung
tersebut, tiba-tiba aku melihat di gedung kosong tersebut ada sosok tinggi
besar dengan tubuhnya yang berbulu hitam, matanya berwarna merah dan besar
mirip seperti gendruwo.
Mungkin itulah sekelumit
pengalaman diriku setelah mengikuti Pelatihan pembangkitan Energi Sejati di
Komunitas Tembus Pandang yang dibimbing langsung oleh Mas Adi Putra. Dan
pengalman ini betul-betul baru aku alami dalam seumur hidupku.
Terima kasih Mas Adi atas segala
bimbinganya, semoga apa yang telah aku dapatka di Komunitas Tembus Pandang
dapat bermanfaat bagi diriku serta dapat meningkatkan rasa keimananku kepada
Allah SWT, semoga KTP semakin jaya...
Bagi Anda yang berminat mengikuti pelatihan Pembangkitan, silahkan klik PENDAFTARAN
Posting Komentar untuk "Kesaksian Peserta Pembangkitan, Sutisna ( Sumedang ) No Hp. 0832140181X"