TEMBUS PANDANG - Setelah
beberapa lamanya aku menunggu untuk datang langsung bersilaturahmi ke basecamp
komunitas tembus pandang, akhirnya pada pertengahan bulan Mei kemarin aku bisa
silaturahmi ke Indramayu dan bertemu langsung dengan Master Pembimbing Adi
Putra untuk mengikuti pelatihan pembangkitan energi sejati.
Terus terang saja, semenjak aku masih kecil hingga menginjak
dewasa, yang namanya ilmu mata bathin atau ilmu terawangan hampir tidak pernah
ada sama sekali di negara Berunai, kadang ada warga Berunai yang mempunyai
kemampuan terawangan karena hasil belajar dari tanah Indonesia. Karena didera
rasa penasaran dengan pemabngkitan mata bathin, akhirnya aku niatkan untuk
mengikuti pelatihan pembangkitan energi sejati di komunitas tembus pandang.
Pada saat dibangkitkan oleh Mas Adi Putra ketika itu, secara
tiba-tiba aku melihat sebuah cahaya yang berwarna-warni mirip seperti sebuah
pelangi dan aku nikmati saja pendaran cahaya tersebut. Selepas melihat pendaran
cahaya, selanjutnya muncul dalam pandangan mata bathin sebuah pemandangan hutan
yang sangat lebat sekali dengan pohon-pohonya yang menjulang tinggi. Lalu aku
juga seperti dibawa kesebuah tempat berupa taman hijau yang sepertinya berada
di sebuah kerajaan.
Lalu berikutnya pada saat aku sedang latihan meditasi
dzikir, pertama kali aku melihat sebuah cahaya yang suasananya mirip seperti
matahari baru terbit atau suasananya begitu temaram, tidak gelap dan juga tidak
begitu terang. Lalu aku kembali seperti dibawa untuk melihat tempat-tempat yang
indah yang sulit aku gambarkan, karena sepertinya tempat tersebut belum pernah
aku jumpai di alam nyata. Setelah itu aku seperti melihat sosok ular naga yang
sedang meliuk-liuk.
Pada saat aku mempraktekan kemampuan terawangan yang
dibimbing oleh Mas Adi, ketika itu aku disuruh untuk melihat telapak tangan
dari Mas Adi. Pada saat aku fokuskan untuk melihat dengan kondisi mata
terpejam, tiba-tiba dari telapak tangan Mas Adi keluar sebuah cahaya kuning
keemasan yang semakin lama semakin membesar pancaran sinarnya.
Berikutnya, malam itu aku mencoba menerawang sebuah tempat
yang dikenal angker yang berada di Berunai Darussalam. Pada saat aku niatkan
untuk aku terawang, tiba-tiba pada sebuah bukit yang dikenal angker itu muncul
sosok ular naga yang sangat besar sekali. Begitu pula ketika aku mencoba
menerawang sebuah kebun kosong yang ada didepan basecamp, aku melihat seperti
ada sebuah cahaya mirip lampu yang sorotanya menyala keatas.
Itulah barangkali sekilas tentang pengalaman dan kesaksian
diriku setelah mengikuti pelatihan pembangkitan energi sejati dan alhamdulillah
walaupun baru dibangkitkan, aku sudah bisa merasakan hal-hal ghaib yang
sebelumnya tidak pernah aku rasakan sebelumnya. Terima kasih aku ucapkan kepada
Mas Adi Putra serta segenap pengurus komunitas tembus pandang. Semoga kemmapuan
serta keilmuan ini bisa aku manfaatkan untuk kemaslahatan umat di Berunai
Darussalam.
Bagi yang berminat mengikuti Pembangkitan Energi Sejati, silahkan Klik PENDAFTARAN
Posting Komentar untuk "Kesaksian Murid Komunitas Tembus Pandang H. Bahar (Berunai Darussalam) No HP. +6738836339"